Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengumuman Hasil Seleksi Program Magang Dosen ke Industri Tahun 2021


Kingramli.com - Di era kemajuan dan perkembangan ilmu pendidikan dan teknologi yang berlangsung sangat cepat dan secara langsung telah memengaruhi kehidupan masyarakat, maka pendidikan tinggi memiliki peran yang sangat penting dalam penyediaan sumber daya manusia berkualitas yang mampu bersaing secara global.

Untuk itu di perguruan tinggi sangat diperlukan dosen yang berkualitas pula, yang secara terus-menerus meningkatkan kompetensinya sebagai pendidik profesional dan ilmuwan seperti diamanatkan oleh Undang-Undang Republik Indonesia No. 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.

selain itu, bedasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 3 tahun 2021 tentang indikator kinerja utama Perguruan Tinggi Negeri dan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terutama pada IKU No. 3 tentang Dosen berkegiatan Tridharma di luar kampus dan IKU No. 4 tentang Dosen berkualifikasi S3, memiliki sertifikasi kompetensi/Profesi atau dosen berasal dari kalangan praktisi professional, dunia industri atau dunia kerja.

Program Magang Dosen ke Industri merupakan upaya dari Direktorat Sumber Daya, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk memberi kesempatan kepada para dosen muda meningkatkan kompetensi dan wawasannya dalam bidang kajian ilmu pengetahuannya melalui kegiatan magang ke industri dengan seorang mentor praktisi di dunia industri.

Diharapkan para dosen muda yang terpilih dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kompetensinya yang bermanfaat untuk pengembangan institusi asalnya.

Sebagai tindak lanjut surat kami Nomor: 2043/E4/KK.04.02/2021 tanggal 16 Juli 2021 tentang Pengumuman hasil desk evaluasi dan panggilan wawancara Program Magang Dosen ke Industri, Direktur Sumber Daya melalui surat edaran nomor 2565/E4/KK.04.02/2021 tentang Pengumuman hasil tahap wawancara Program Magang Dosen ke Industri Tahun 2021 tanggal 11 Agustus tahun 2021 merilis hasil selesi tahap wawancara Program Magang Dosen ke Industri Tahun 2021.


Beberapa hal penting dari rilisan tersebut adalah Peserta yang mengikuti tahap wawancara sebanyak 125 (seratus dua puluh lima) orang, dari hasil wawancara peserta yang dinyatakan Lolos sebanyak 93 (sembilan puluh tiga) orang dosen sebagai penerima Program Magang Dosen ke Industri Dalam Negeri dan 3 (tiga) orang penerima Program Magang Dosen ke Industri Luar Negeri. Jadi secara keseluruhan peserta penerima program magang dosen ke industri sebanyak 96 (sembilan puluh enam) orang dosen sebagaimana daftar (lampiran-2);

Peserta program yang lolos seleksi dan praktisi mitra dari Industri agar dapat mengisi data rekening Bank sesuai yang di tetapkan oleh LPDP yaitu dengan menggunakan jenis Rekening Tabungan Bank BRI. Pengisian data tersebut dapat dilakukan oleh peserta melalui laman: https://kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id/v2 pada menu (Data Keuangan), Sub menu (Data Rekening) menggunakan akun peserta masing-masing, batas waktu pengisian paling lambat tanggal 20 Agustus 2021;

Peserta program magang dan praktisi dari Industri diharapkan menghadiri acara pembekalan pelaksanaan Program Magang Dosen ke Industri Tahun 2021, yang akan dilaksanakan pada hari Senin, 16 Agustus 2021 pukul : 15.00 WIB s.d Selesai menggunakan aplikasi Zoom Cloud Meeting (ID Meeting dan Password dikirim melaluisurel masing-masing.

Pelaksanaan kegiatan akan dilaksanakan secara daring dengan media Zoom Cloud Meeting, untuk ID Meeting dan Password akan kami kirimkan surel kepada masing-masing peserta;

Surat pengumuamn dan lampiran peserta yang lolos dapat di unduh dilampiran di bawah ini.

Lampiran
Salinan surat asli dan Lampirannya Download

Artikel bermanfaat lainnya tersedia di link berikut

Post a Comment for "Pengumuman Hasil Seleksi Program Magang Dosen ke Industri Tahun 2021"